5 Contoh Alat Musik Tradisional dari Jawa Tengah

Kepopuleran alat musik tradisional Indonesia sudah tidak perlu diragukan lagi di mata dunia. Khususnya alat musik tradisional dari jawa terutama Jawa Tengah. Telah banyak menarik perhatian dunia ke Indonesia.

Alat musik yang terkenal dari Jawa umumnya adalah perangkat gamelan. Namun, sebenarnya tidak hanya gamelan saja yang menarik perhatian masyarakat dan dunia. Ada banyak alat musik tradisional selain gamelan yang terkenal dan sampai mendunia.

5 Contoh Alat Musik Tradisional dari Jawa Tengah, Terkenal Sampai Mendunia

Alat-alat musik ini diakui sebagai salah satu warisan seni yang dimiliki oleh Indonesia. Khususnya di daerah Jawa Tengah. Berikut adalah 5 diantaranya yang akan diulas:

1. Elegan dan Indah, Alat Musik Siter

Alat musik Siter adalah sebuah alat musik yang elegan dan indah. Bentuk siter memanjang dengan ukuran sekitar 30 cm pada umumnya. Kemudian di atasnya akan dipasang berbagai senar, cara memainkannya memanfaatkan ibu jari untuk memetik. Kemudian, jari lain digunakan untuk menahan senarnya.

Ternyata, kata siter ini berasal dari Bahasa Belanda yaitu 'citer'. Dalam Bahasa Inggris, alat musik ini dieja dengan nama 'Zither'. Siter bisa dimainkan secara solo maupun sebagai bagian dari perangkat gamelan.

2. Cocok Untuk Segala Jenis Nada, Kendang

Kendang banyak digunakan sebagai instrumen musik di lagu tradisional maupun lagu modern. Alat musik yang menghasilkan bunyi dengan cara dipukul ini memang cocok untuk berbagai jenis nada dan lagu. Dengan fungsi utamanya adalah menjaga tempo dan ketukan lagu dan memberi nuansa meliuk yang indah.

Tidak heran, jika alat musik ini meraih popularitas tersendiri baik di masyarakat Indonesia maupun masyarakat dunia. Walaupun cara memainkannya nampak sederhana, menjaga tempo dengan tepakan kendang bukan suatu hal yang mudah, loh.

3. Gong Horizontal, Kenong

Alat musik tradisional dari Jawa terutama bagian Jawa Tengah berikutnya ialah Kenong. Alat musik tradisional satu ini terbilang sangat unik. Karena cara memainkannya, dan caranya menghasilkan bunyi sangat mirip dengan alat musik gong.

Namun, jika gong biasanya diletakkan secara vertikal agar menghasilkan getaran bunyi yang kuat. Alat musik kenong dapat menghasilkan getaran tersebut walaupun diletakkan dengan cara horizontal.

4. Musik yang Berdengung dengan Slenthem

Masyarakat Indonesia sendiri mungkin jarang mengenal dan mengetahui alat musik Slethem ini. Namun, warga dunia banyak yang mengetahui Slenthem sebagai salah satu perangkat gamelan yang khas. Hal yang membuat alat musik ini terkenal adalah keunikan bunyinya.

Slenthem terbuat dari lembaran logam yang tidak terlalu tebal dan diikat dengan untaian tali. Kemudian, diletakkan di atas sebuah tabung. Hal inilah yang membuat alat musik ini dapat menghasilkan bunyi dengung yang indah dengan nuansa mistik.

5. Suara yang Teredam dengan Gender

Seara desain Gender sangat menyerupai salah satu alat musik tradisional dan perangkat gamelan yaitu Bonang. Namun, ada yang unik dari alat tradisional Gender ini yaitu suara yang dihasilkan bagai teredam. Hal inilah yang membuat Gender terkenal dengan keunikannya tersendiri.

Walaupun bentuknya menyerupai bonang, geneng dilingkari dengan lapisan kain pada penabuhnya. Hal inilah yang membuat suara yang dihasilkan agak berbeda dengan Bonang. Suara yang dihasilkan Gender cenderung seperti teredam dan lebih lembut.

Itulah 5 alat musik tradisional dari Jawa, khususnya Jawa Tengah yang sudah terkenal hingga luar negeri. Sebagai Warga Negara Indonesia, sudah seharusnya merasa bangga dengan kekayaan seni ini. Sekaligus melakukan upaya-upaya untuk melestarikan alat musik tradisional ini.

5 Contoh Alat Musik Tradisional dari Jawa Tengah