Konsep Iklan Yakult Terkenal dan Ciri Khasnya

Pernah mendengar produk Yakult? Jika pernah, hal ini menandakan iklan yang dibuatnya berarti berhasil karena dikenal banyak orang. Bahkan siapa yang tidak kenal dengan iklan Yakult yang sangat terkenal dengan tagline karena berhubungan dengan kesehatan.

Ketika diingat-ingat secara sekilas, iklan produk Yakult tidak begitu banyak memiliki tokoh atau bahkan dialog antar pemeran. Sebab lebih banyak narator yang berbicara dan menjelaskan mengenai produk Yakult itu sendiri. Untuk lebih jelasnya, baca penjelasan berikut ini.

Konsep dan Jalan Cerita Iklan Produk Yakult

Membahas mengenai iklan atau promosi melalui media digital, tentunya sering dikaitkan dengan iklan dalam televisi. Produk Yakult sebagai salah satu brand yang masih aktif membuat iklan dan cukup lama menggunakan media digital visual seperti televisi atau YouTube.

Umumnya, setiap iklan tidak akan berlangsung lama hanya sekitar 1 menit saja sudah termasuk dalam durasi yang cukup lama. Ditambah lagi setiap cerita juga tidak boleh mirip dan perlu kreatifitas yang baru. Simak beberapa konsep cerita iklan Yakult antara lain:

1. Museum Pencernaan Tahun 2019

Konsep pertama iklan produk Yakult yang cukup menarik sekaligus informatif adalah cerita mengenai museum pencernaan. Pada awal iklan, terdapat satu keluarga yang mengunjungi museum pencernaan yang memiliki teknologi digital menjelaskan mengenai proses pencernaan.

Kemudian ada narator yang berbicara dan mengatakan bahwa "Ada lebih dari 100 triliun di dalam tubuh dan dalam usus bakteri baik serta merugikan tidak seimbang". Kemudian muncul produk Yakult yang dapat membantu menyeimbangkan dan melawan bakteri yang merugikan.

Disebutkan pula bahwa, ada bakteri L. Casei Shirota Strain yang menekan populasi dan perkembangan bakteri buruk. Tidak lupa juga pada setiap akhir video iklan produk Yakult ditutup dengan tagline yang dimiliki yaitu "Cintai ususmu, minum Yakult tiap hari".

2. Edisi Digital Proyektor Yakult Tahun 2015

Beralih ke iklan Yakult yang sedikit lebih tua yaitu tahun 2015 yang memanfaatkan teknologi proyektor dengan dilengkapi pemeran keluarga. Kemudian pada latar belakang polos, setiap anggota keluarga bergantian menghadap ke proyektor tersebut.

Pada satu scene tertentu, proyektor memuat gambar usus yang dilengkapi perkataan narator bahwa keadaannya belum tentu baik. Ditambahkan "Cintai ususmu dengan minum Yakult tiap hari dengan lebih dari 6 setengah milyar L. Casei Shirota Strain". Tidak lupa ditutup dengan tagline khasnya.

3. Konsep Sederhana Manual

Berbeda dengan lainnya, iklan yang sepertinya sudah cukup lama ini diawali dengan beberapa orang menggambar usus berukuran besar secara manual. Ditambahkan narasi dan keluarga yang sedang mengkonsumsi Yakult bersama-sama untuk menjaga serta memelihara kondisi ususnya.

Ciri Khas yang Ada dalam Iklan Produk Yakult

Berdasarkan konsep yang telah disampaikan tersebut ada beberapa ciri khas yang masuk dan sejauh ini selalu ada dalam ketiga iklan tersebut. Pertama, setiap tokoh yang berperan dalam iklan produk Yakult terdiri dari kakek, nenek, ayah, ibu yang sedang hamil, dan anaknya.

Ciri berikutnya, ucapan narator kurang lebih memiliki kata-kata yang sama dan sebagai penguat branding. Narasi yang disebutkan yaitu "Cintai ususmu dengan minum Yakult tiap hari dengan lebih dari 6 setengah milyar L. Casei Shirota Strain dapat menekan bakteri jahat di dalam usus"

Kemudian ciri terakhir yang selalu ada dan muncul dalam setiap iklan produk Yakult adalah tagline dengan nada yang khas. Tagline tersebut juga dapat dikatakan sebagai branding yang dimiliki Yakult yakni "Cintai ususmu, minum Yakult tiap hari".

Itulah beberapa informasi yang dapat disampaikan mengenai konsep iklan Yakult serta ciri khasnya yang hampir selalu ada di setiap iklan. Melalui pembahasan kali ini, diharapkan dapat mengetahui hal penting dan umum dalam suatu iklan produk.

Konsep Iklan Yakult Terkenal dan Ciri Khasnya