Vierra


Vierra merupakan salah satu grup band musik beraliran Pop-Rock asal Jakarta. Dibentuk pada 3 November 2008, formasi band ini yakni terdiri dari 3 personil, yaitu Kevin Aprilio pada keyboard, Raka Cyril Damar pada Gitar, dan Widi Soediro Nichlany di vokal. Namun, sekarang group band ini telah berganti nama menjadi Vierratale.

Kevin yang sekaligus berperan sebagai pentolan utama awalnya membentuk sebuah grup band musik bernama 'Andante' bersama dengan rekan-rekannya. Akan tetapi, putra dari pasangan musisi ternama Indonesia, Addie MS dan Memes ini memutuskan keluar dan band tersebut pun Bubar. Setelah itu, Kevin membentuk band baru dengan formasi 4 personil termasuk dirinya yang diberinama Vierra. Formasi awal band ini terdiri dari 4 personil yakni Kevin Aprilio, Widi Soediro, Raka Cyril dan Satryanda Wijanarko. Mereka pun sukses meluncurkan album perdana mereka di tahun 2008 dengan judul My First Love.

Tidak disangka, album perdana mereka berhasil mencuri perhatian penikmat musik nusantara. Album tersebut berhasil meraih penghargaan multiplatinum berkat penjualan RBT yang mencapai 9 juta. Nama Vierra pun semakin melambung di belantika musik tanah air. Berbagai konser baik on air maupun off air dilakukan oleh grup band yang berisikan anak-anak muda ini. Tidak berhenti sampai disitu, salah satu lagu terbaru mereka yakni Dengarkan Curhatku juga mampu membius penggemarnya. Lagu tersebut pada 2009 silam berhasil bertengger di posisi papan atas tangga lagu acara musik di berbagai televisi nasional. Vierra pun bolak balik dipanggil berbagai acara musik di TV.

Setelah perilisan album perdananya di 2008, baru pada 2011 yang lalu Vierra mengumumkan album keduanya yang berjudul Love, Love, dan Love. Ada tiga lagu yang hits yang ada di dalam album ini Kesepian, Terlalu Lama, dan Takut. Album ini pun kembali sukses di pasaran. Namun, di tahun 2013 tepatnya tanggal 8 Februari, nama Vierra secara mengejutkan berganti menjadi Vierratale. Berselang 2 tahun kemudian salah satu personilnya yakni Satryanda pun resmi keluar. Vierratale pun mengeluarkan album perdananya setelah berganti nama pada tahun 2016, album ketiga berjudul Evolve. Berikut kumpulan chord Vierra yang akan memudahkan sobat yang ingin memainkan lagunya.